Download LogMeIn Hamachi VPN versi 2.2.0.633

LogMeIn Hamachi VPN versi 2.2.0.633

  • Diposting oleh:
  • Diposting pada:
  • Kategori:
    VPN, WindowsVPN, Windows
  • Sistem:
    Windows
  • Lisensi:
    Freeware
  • Pengembang:
    LogMeIn
  • Harga:
    IDR 0
  • Dilihat:
    393
banner 468x60

LogMeIn Hamachi adalah perangkat lunak virtual private network (VPN) yang dikembangkan oleh Alex Pankratov. Hamachi VPN dapat menguhubungkan banyak komputer (PC) yang berbeda jaringan melalui koneksi internet ke dalam Local Area Network (LAN) tertentu. Dengan menggunakan software HAMACHI VPN versi 2.2.0.633, menghubungkan berbagai pengguna komputer ke dalam area jaringan lokal (LAN) untuk melakukan sharing data akan lebih mudah.

Hamachi VPN adalah software yang dikelola secara terpusat oleh vendor aplikasi. Hamachi VPN menambahkan sebuah koneksi jaringan virtual ke komputer yang dapat digunakan untuk bypass firewall sebuah router. Lalu lintas keluar data yang dikirim oleh sistem operasi ke antarmuka akan melewati HAMACHI VPN sehingga terenkripsi dan tidak dapat terdeteksi oleh firewall. Hamachi saat ini menangani tunneling lalu lintas IP termasuk siaran dan multicast.

banner 300x250

Setiap pengguna Hamachi VPN secara otomatis akan terhubung ke suatu cluster server. Ketika ingin membuat koneksi ke sebuah cluster server, pengguna Hamachi VPN harus melewati urutan login terlebih dahulu. Setelah login pada aplikasi baru dilakukan pencarian server dengan koneksi terbaik untuk sinkronisasi. Langkah login digunakan untuk mengotentikasi klien ke server dan sebaliknya.

Aplikasi hamachi banyak digunakan oleh para pemain game yang memerlukan koneksi area jaringan lokal (LAN) untuk memainkan sebuah game. Selain itu juga dapat digunakan untuk sharing aplikasi yang menggunakan database microsoft access sebagai basis penyimpanan data. Untuk melakukan sharing tersebut setiap komputer klien wajib melakukan download dan instalasi aplikasi HAMACHI VPN.

Rating

4.5

( 450 Votes )
Silahkan Rating!
LogMeIn Hamachi VPN versi 2.2.0.633

No votes so far! Be the first to rate this post.

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *